Rutin Melakukan Pemeriksaan Kesehatan Demi Hidup Bahagia di Masa Mendatang!
Di tengah kondisi cuaca ekstrim, penerapan pola hidup kurang sehat, dan munculnya subvarian Omicron XBB di seluruh Indonesia, semakin dibutuhkannya pemeriksaan kesehatan berkala untuk memastikan tubuh dalam keadaan sehat dan siap menghadapi berbagai penyakit kronis di masa mendatang.
Seberapa penting kontrol kesehatan bagi tubuh?
Kontrol kesehatan adalah pilihan tepat untuk menghindarkan diri dari banyaknya penyakit yang tersebar dan berkeliaran di udara. Dengan melakukan cek kesehatan rutin, kita jadi semakin disiplin untuk menerapkan pola hidup sehat setiap harinya. Kemenkes juga menyarankan melakukan pemeriksaan kesehatan, adapun yang harus mendapatkan pemeriksaan ialah sebagai berikut:
Pemeriksaan berat badan dan tinggi badan
Bobot badan tidak ideal juga bisa menjadi sumber penyakit untuk kebanyakan orang. Untuk mengetahui bagaimana proporsi tubuh sekarang, kamu bisa melakukan pemeriksaan keduanya. Setelah mengetahuinya, kamu bisa mengambil tindakan jika ternyata berat dan tinggi badan tidak ideal.
Pemeriksaan ukuran lingkar perut
Karena, lingkar perut tidak wajar menandakan lemak di perut sudah menumpuk. Menumpuknya lingkar perut ini bisa menyebabkan penyakit berbahaya, seperti struk, diabetes, dan serangan jantung. Untuk pria, batas aman lingkar perut adalah 90 cm dan 80 cm untuk wanita.
Pemeriksaan Gula Darah, Kolesterol, dan Asam Urat
Keadaan gula darah di dalam tubuh juga membutuhkan pemeriksaan dokter secara berkala. Pengecekan dapat melihat bagaimana kadar gula darah dan apakah kamu memiliki kemungkinan terkena diabetes.
Pemeriksaan kolesterol juga harus dilakukan secara rutin, banyak penyakit yang disebabkan oleh tingginya kolesterol seseorang.
Pemeriksaan Organ Vital
Paru-paru merupakan organ dalam terpenting bagi manusia. Cara cek paru-paru sehat dapat dilakukan dengan pemeriksaan arus puncak ekspirasi. Pemeriksaan ini biasanya dilakukan oleh orang-orang yang pernah memiliki riwayat penyakit pernapasan untuk menguji bagaimana kemampuan paru-parunya saat ini.
Organ penting lain yang menjadi penopang hidup seseorang adalah jantung, pemeriksaan jantung sangat diperlukan. Oleh karena itu, pemeriksaannya dapat dilakukan di rumah untuk mempermudah.
Cara mengecek jantung sehat atau tidak dengan memeriksa denyut nadi di area leher dan pergelangan tangan. Tekan dengan lembut sampai kamu merasakan denyutannya, catat berapa denyutan yang kamu rasakan dalam 10 detik dan kalikan dengan angka 6. Kamu akan mendapatkan detak jantung per menit dan normalnya detak jantung sehat ada di antara 60 – 85 detakan per menit.
Pemeriksaan Kesehatan Khusus Perempuan
Mendeteksi kanker leher rahim sejak dini, penyakit ini cukup menghantui dan menakuti banyak wanita. Dengan dilakukan pemeriksaan kesehatan rutin, kanker leher rahim dapat dihindari. Pemeriksaan dilakukan dengan dua tes cara, yaitu: Test PAP SMEAR, dan Test IVA.
Selain rahim, payudara tidak kalah penting bagi wanita. Untuk mengecek bagaimana keadaan payudara bisa dilakukan secara mandiri saat mandi. Lakukan kegiatan meraba dan memijat area payudara dengan lembut. Dengan ini, dapat terlihat apakah payudara ada perubahan dan pembengkakan.
Jadwal Pemeriksaan Kesehatan
Dilansir Medlineplus, dokter menyarankan jadwal periksa kesehatan rutin sudah dilakukan sejak usia muda. Agar tindakan-tindakan selanjutnya bisa dilakukan dengan cepat jika memang setelah pemeriksaan terlihat ada gangguan di tubuh. Untuk orang dewasa di usia 35 – 40 tahun, periksa kesehatan rutin akan menjadi hal wajib.
Karena begitu pentingnya cek kesehatan rutin, sudah banyak platform yang menyediakan jasa cek kesehatan online untuk membantu mereka yang mungkin tidak sempat melakukan pemeriksaan secara langsung bersama dokter. Cek kesehatan online juga tidak berbeda jauh dengan biasanya, kamu juga bisa berkonsultasi dengan dokter secara online setelah hasil pemeriksaan keluar.
Dengan begitu, cek kesehatan tetap bisa dilakukan. Namun, untuk hasil akurat lebih disarankan melakukan tes kesehatan secara langsung menemui petugas kesehatan terdekat.
Biaya Pemeriksaan Kesehatan
Setiap kegiatan kita memerlukan tubuh yang sehat. Seringan apapun kegiatannya, kesehatan adalah kunci utama untuk melancarkannya. Untuk biaya cek kesehatan tentu tidak murah, karena sehat itu mahal. Semua pasti sudah tahu itu, bagaimana berharganya sehat bagi setiap orang.
Dengan sehat, seseorang dapat melakukan apapun. Hidup dapat dinikmati dengan terus hidup sehat. Bahkan, harapan terbesar seseorang adalah memiliki tubuh sehat dan umur yang panjang. Oleh karena itu, kamu tidak mengeluarkan uang sedikit untuk cek kesehatan.
Di setiap rumah sakit dan klinik memiliki biaya cek kesehatan berbeda-beda tergantung dengan ketersediaan alat, cek kesehatan yang ingin dilakukan, dan sumber daya anggotanya. Namun kisaran biayanya di atas Rp200.000,- hingga jutaan rupiah.
Semakin lengkap tes kesehatan yang kamu ingin lakukan, maka biayanya akan semakin besar.
Namun, dibandingkan dengan biaya pengobatan, biaya cek kesehatan ini tentu sangat murah. Jika suatu penyakit ketahuan setelah berkembang dengan baik di dalam tubuh, biaya pengobatan akan jatuh lebih mahal dan saat itu kamu hanya bisa menyesal menyadari tidak pernah berpikir untuk tes kesehatan.
Prosedur pemeriksaan kesehatan rutin
Pemeriksaan kesehatan memiliki beberapa tahapan, yaitu:
- Melakukan wawancara riwayat kesehatan pasien sebelum melakukan pemeriksaan fisik secara menyeluruh. Tenaga medis akan menanyakan kondisi umum tentang kesehatan kamu, penyakit yang mungkin pernah diderita, atau operasi-operasi sebelumnya. Selain itu, mereka akan bertanya bagaimana pola hidup yang kamu jalani selama ini.
- Setelah wawancara selesai dilakukan, tenaga medis akan merekap hasil wawancara sebagai acuan ketika melakukan pemeriksaan fisik menyeluruh. Pemeriksaan fisik meliputi tes-tes yang sudah dipaparkan sebelumnya.
- Pemeriksaan fisik akan dilengkapi dengan pemeriksaan pendukung, seperti cek darah dan tes urin. Kedua pemeriksaan akan dijadikan kesimpulan dan tenaga medis akan memberikan saran atas kesimpulan tersebut.
Jangan takut melakukan cek kesehatan, karena itu merupakan langkah terbaik untuk menjaga diri kamu agar tetap sehat hingga tua nanti. Yuk, periksa kesehatan kamu mulai sekarang!